Vittorian, banyak sekali hunian berjenis apartemen saat ini yang memiliki banyak varian. Mulai dari tipe studio, 1 bedroom, 2 bedroom, dan 3 bedroom. Semua memiliki keunggulan dan ciri khasnya masing-masing. Hal itu disesuaikan dengan kebutuhan yang diinginkan oleh penghuninya. Kali ini, kami akan memberikan beberapa tips bagaimana cara mendesain ruangan atau kamar yang memiliki kapasitas kecil atau tidak terlalu besar agar tetap nyaman.

1. Pencahayaan
Pencahayaan alami merupakan salah satu kuncinya. Pastikan saat membeli rumah atau apartemen, pencahayaan alaminya cukup agar ruangan terlihat lebih luas. Selain itu pencahayaan berguna untuk memberikan suasana segar dan sejuk supaya sirkulasi udara tetap ada.

2. Benda seni sebagai penghias
Supaya gak kelihatan monoton, andalkan saja benda-benda seni sebagai ornamen atau penghias ruangan. Pilihlah benda seni yang efisien dan tidak memakan banyak tempat sehingga bisa multifungsi.

3. Memainkan warna
Pilihlah warna-warna terang agar suasana ruangan terasa lega dan enak dilihat. Namun, bukan berarti kita tidak bisa memilih warna gelap. Bisa, namun harus tepat dan bijak misalnya taruh warna gelap di sudut ruangan.
Sekian tips dan trik tentang bagaimana mendesain sebuah ruangan atau hunian yang memiliki ruang sempit agar tetap nyaman dan layak dihuni. Semoga bermanfaat dan bisa diterapkan di hunian yang anda miliki.

INFO: Untuk info lebih lanjut mengenai Apartemen Vittoria Residence, anda bisa menghubungi marketing di (021) 2252-9988, (021) 296-75-333 atau 08119648989. Ayo beli Apartemen di Vittoria Residence sekarang juga! Lebih baik punya dibanding nyewa.